Modul 3.1.a.10 Aksi Nyata-Pengambilan Keputusan Sebagai Pemimpin Pembelajaran

 

PENDIDIKAN GURU PENGGERAK

Modul 3.1.a.10 Pengambilan Keputusan Sebagai Pemimpin Pembelajaran

AKSI NYATA

Oleh

Santi Hartini

Guru SMPN 5 Majalengka

CGP Angkatan 2 Kabupaten Majalengka

Praktik menjadi pengambil keputusan sebagai pemimpin pembelajaran

 

 

 

                                                                                                                              

I.                    Deskripsi singkat

                 Kegiatan ANBK ditingkat SMP akan segera dilaksanakan pada awal bulan Oktober, dan sebelumnya ada beberapa kegiatan penyerta ANBK tersebut yaitu terdiri dari 2 kegiatan yang pertama adalah Simulasi dan Gladi. Sekolah yang saya tempati tahun ini mendapatkan bantuan komputer client sebanyak 20 unit dan 1 buah mini PC sebagai server, saya ditunjuk sebagai Kepala Labolatorium Komputer sekolah sekaligus Proktor untuk kegiatan ANBK. Setelah melalui berbagai sosialisai maka ditentukan suatu prosedur pelaksanaan ANBK dari beberapa teknisi Dinas Pendidikan setempat yaitu untuk server tidak dapat menggunakan mini PC karena dikhawatirkan tidak dapat memenuhi kegiatan tersebut dan diarahkan sekolah saya harus membeli Server baru yang harganya lumayan mahal yaitu sekitar 7 juta rupiah. Kemudian saya segera melakukan diskusi bersama Kepala Sekolah mengenai permasalahan tersebut, dan untuk pembelian server Kepala sekolah dan saya pribadi merasa keberatan apabila harus membeli sedangkan waktu pelaksanaan sudah dekat, ada beberapa alternative yang kami pikirkan yaitu meminjam server atau tetap menggunakan mini PC dengan mengurangi beban client pada jaringan.

                 Setelah melalui berbagai pertimbangan maka Kepala Sekolah menyerahnya keputusan sepenuhnya kepada saya, saya sempat merasa kebingungan dengan kondisi yang ada ditambah lagi disekolah saya hanya saya sendiri yang memahami bidang tersebut, kemudian karena waktu yang semakin mendesak dan melalui langkah pengambilan keputusan maka saya memutuskan untuk tetap menggunakan mini PC yang dimiliki sekolah untuk digunakan server walaupun pihak teknisi Dinas Pendidikan tidak merekomendasikan hal tersebut. Alasan saya mengambil keputusan tersebut adalah saya telah melakukan pengecekan kemampuan mini PC tersebut dan melakukan uji coba terlebih dahulu juga melakukan banding dengan sekolah lain yang kasusnya sama.

                 Hasil keputusan tersebut telah terlaksana di 2 kegiatan penyerta ANBK yaitu kegiatan simulasi ANBK yang dilaksanakan tanggal 8 dan 9 September 2021 dan kegiatan Gladi ANBK pada tanggal 13 dan 14 September 2021 dimana kedua kegiatan tersebut terlaksana lancer dan tertib walaupun memang ada 1 buah client yang mengalami delay tapi masih bisa diatasi.

 

Dokumentasi saat melaksanakan setting dan upload data Simulasi dan Gladi ANBK



Gambar Setting dan sinkronisasi PC Server

Gambar Setting pada PC Client

Gambar Pelaksanaan Gladi ANBK hari ke-2

Gambar Pelaksanaan Simulasi ANBK

Gambar Pelaksanaan Gladi ANBK hari ke-1

Gambar Pelaksanaan Gladi ANBK hari ke-1

                                                       

II.                  Perasaan ketika melaksanakan aksi nyata

                        Pada saat saya dihadapkan di situasi tersebut saya sempat merasakan bingung dan keraguan dalam diri sebagai satu-satunya orang yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan ANBK disekolah, karena memang sebaiknya memang membeli sebuah server baru untuk kegiatan tersebut akan tetapi karena tidak memungkinkan sehingga saya merasakansebuah tantangan besar untuk mencari alternative dan segera mengambil keputusan. Sempat sangat mengganggu dan menyita pikiran saya karena ada rasa ragu untuk dapat mengikuti kegiatan ANBK tersebut dan ini juga kegiatan perdana bagi sekolah saya untuk melaksanakannya secara mandiri karena biasanya menumpang pada sekolah lain untuk melaksanakan ujian online ataupun semi online seperti ini.

 

III.                Pembelajaran yang didapat

                        Dibalik rasa kebingungan saya tentunya terdapat banyak sekali pembelajaran yang saya alami, kebetulan pas sekali pada saat itu saya sedang mempelajari Modul 3.1 di Pendidikan Guru Penggerak ini mengenai pengambilan keputusan, jadi saya merasakan pembelajaran yang real dan langsung dapat saya terapkan secara tidak langsung pada kasus yang saya alami ini. Kemudian dengan saya berdiskusi dengan Kepala Sekolah sehingga saya mendapatkan pembelajaran untuk mempertimbangkan hal-hal lain mengenai pembiayaan yang berkaitan dengan sarana prasarana sekolah yang memang tidak dapat dilakukan secara mendadak atau dalam jangka waktu yang dekat. Kemudian pembelajaran yang lainnya adalah dengan ketenangan diri dan pikiran kemudian segera melakukan diskusi dan banding ke sekolah lain sehingga menambah rasa percaya diri saya untuk melakukan setting di mini PC sebagai server disekolah yang saya tempati.

IV.               Rencana perbaikan

                       Setelah 2 kegiatan penyerta ANBK dilalui dengan beberapa error atau delay pada komputer client maka disini saya dapat mempersiapkan dan merefleksi untuk kegiatan pelaksanaan ANBK-nya nanti tanggal 4 dan 5 Oktober 2021 mendatang, saya sudah mencatat beberapa poin dimana saya harus melakukan perbaikan dan persiapan agar tidak terjadi lagi error atau delay yang pernah terjadi sebelumnya. Dan juga melakukan penertiban terhadap kondisi kelas atau labkom agar siswa lebih tertib karena pada saat pelaksanaan nanti akan di adakan pengawasan atau monitoring dari luar sekolah       kita.

 

Link Video Dokumentasi kegiatan :

 

Dokumentasi ANBK youtube

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Modul 2.2.a.5 Ruang Kolaborasi Pembelajaran Sosial dan Emosional Pendidikan Guru Penggerak

Modul 2.3.a.5 Coaching - Ruang kolaborasi